PERALATAN ESENSIAL YANG WAJIB ADA DIDAPUR KESAYANGAN BUNDA


 Apa Saja Perlengkapan Dapur Esensial Wajib di Rumah?
Agar kamu bisa memilih peralatan dapur yang harus di dahulukan terlebih dahulu, kamu bisa cek daftar alat masak dan perlengkapan makan berikut ini.

1. Kompor
Untuk memasak di dapur, pasti kamu membutuhkan kompor. Sekarang, kamu bisa menemukan kompor gas dan listrik dengan mudah.

Biasanya, satu rumah memiliki setidaknya 2 tungku kompor. Semakin banyak tungku kompor, maka semakin cepat dan mudah untuk memasak banyak hidangan. Bahkan, sekarang ada kompor yang terdiri dari 3-4 tungku.

Namun, kamu perlu ekstra hati-hati dalam menggunakan kompor. Bila menggunakan kompor gas, pastikan gas terpasang dengan rapat dan benar, sehingga tidak terjadi kebocoran gas yang bisa berakibat fatal.

Sedangkan bila kamu menggunakan kompor listrik, hindari mengubah suhu secara ekstrim, terutama ketika kompor sedang di suhu tinggi. Soalnya, kompor listrik butuh waktu untuk mengatur suhu.
2. Wajan dan Panci
Peralatan dapur berikutnya yang wajib ada di rumah adalah wajan dan panci. Kedua alat masak ini menjadi prioritas utama untuk ada di dalam dapur.

Namun, bentuk wajan dan panci berbeda, lho. Biasanya, wajan berbentuk setengah lingkaran yang cekung dan memiliki dua telinga sebagai pegangan. Alata masak ini digunakan buat menumis dan menggoreng.

Sementara itu, panci berbentuk silinder, yang biasanya sudah disertai penutup dan memiliki dua telinga juga sebagai pegangan. Biasanya, panci digunakan untuk merebus, mengukus, atau menggoreng

3. Spatula
Spatula adalah alat masak berfungsi untuk mengaduk dan meratakan bahan makanan yang ada di wajan, teflon, atau panci sekalipun. Bahan spatula ada yang terbuat dari  kayu, stainless steel, silikon, dan nilon. 
Bila kamu suka memasak di wajan yang terbuat dari aluminium, maka kamu bisa menggunakan spatula stainless steel.
4. Blender
Peralatan dapur berikutnya yang wajib disiapkan di rumah adalah blender. Selain untuk membuat jus buah, kamu bisa memakai blender buat menghaluskan bumbu.

Namun, jenis blender dibedakan memiliki fungsi yang berbeda-beda. Misalnya, hand blender, yang bisa digunakan untuk menghaluskan bahan makanan atau full size blender, yang bisa kamu gunakan untuk membuat jus.

5. Cobek
Cobek adalah alat masak tradisional yang terdiri dari dua benda, yaitu mangkuk atau piring dan yang lainnya adalah alat ulek berbentuk bulat agak panjang.

Alat ini biasanya digunakan untuk menggiling, menumbuk, menguleng, dan mencampur bahan-bahan makanan. Selain itu, cobek kerap digunakan untuk membuat bumbu, jamu, atau sambal.

Alat daput satu ini harus terbuat dari bahan yang keras ,seperti kayu, batu, keramik, atau logam. Namun, di Indonesia sendiri cobek dari batu alam atau batu vulkanik adalah yang paling umum digunakan.

6. Alat parut
Perlengkapan dapur wajib selanjutnya adalah alat parut. Benda ini digunakan untuk memotong, mengiris, atau menghaluskan bahan makanan.

Biasanya, dalam satu alat parut sudah tersedia 4 jenis pisau parutan yang berbeda bentuk. Jadinya, kamu cukup menyesuaikan dengan kebutuhan.

Komentar